Cara Sederhana Memulai Usaha Rental Mobil

Bagi Anda yang tertarik memulai bisnis rental mobil dengan modal kecil, berikut ini beberapa tips yang dari beberapa pelaku usaha mobil rental yang patut Anda coba :

Mulailah dengan mobil baru
Hindari menggunakan mobil bekas karena biasanya biaya perawatannya justru akan lebih berat. Lagipula dengan menggunakan mobil baru, Anda bisa lebih memikat konsumen dengan kendaraan yang masih mulus dan suara mesin yang masih halus. Selain juga pihak asuransi cenderung lebih menghargai lebih asset kendaraan baru ketimbang mobil bekas.

Pilihlah mobil yang diminati pasar
Kebanyakan klien rental mobil mencari mobil type Avanza dan Xenia. Keduanya dianggap sebagai mobil dengan daya tampung besar, memiliki kenyamanan yang cukup baik dan irit BBM. Beberapa pilihan lain seperti Grand Max, APV, atau Innova memang kerap juga ditawarkan tetapi biasanya pilihan utama tetap pada kedua jenis kendaraan tadi.

Dapatkan mobil baru tanpa pembelian cash
Hindari pembelian cash kecuali memang modal Anda cukup besar, tetapi karena di sini kita bicara soal usaha rental mobil modal kecil, maka akan lebih baik Anda hindari pembelian mobil cash dan alihkan dana Anda yang terbatas untuk urusan usaha yang lain. Ada dua cara efektif dalam mendapatkan mobil baru tanpa harus mengeluarkan modal besar, yakni : pembelian dengan cara diangsur, membuat sistem sewa, melalui leasing.

 

Lakukan promosi
Promosi adalah aspek penting dalam setiap usaha, termasuk usaha rental mobil. Anda bisa mulai dengan memasang iklan dikoran dan pamflet. Tetapi mencoba promosi aktif dengan mengajukan penawaran pada berbagai usaha perhotelan atau sebuah perusahaan untuk kerjasama bisa menjadi solusi menarik untuk memastikan kendaraan Anda tersewa secara kontinyu. Cara promosi ini tidak memakan biaya besar,namun cukup efektif.

 

Artikel Lainnya

Cara Merawat Mobil Rental Supaya Selalu Prima

Memiliki banyak mobil memang tidak mudah khususnya dalam hal perawatan. Apalagi bagi pelaku usaha jasa sewa mobil, memiliki banyak pelanggan yang bergantian menggunakan mobil miliknya….

Tempat Wisata di Palu

Kota Palu merupakan kota yang cantik dengan berbagai lokasi wisata. Jika anda memang sedang berlibur atau berdinas, sempatkan ke tempat-tempat wisata berikut: Sou Raja Pantai…

Panduan Memilih Rental Mobil di Palu Sulawesi Tengah

Berikut tips memilih tempat rental di Palu Sulawesi Tengah: Pastikan tempat rental tersebut sudah berpengalaman Punya kantor atau pool tetap Pilihan mobil atau kendaraan yanga…

Call
WhatsApp
Open chat
1
Scan the code
Hello 👋
Can we help you?